Header Ads

Apa Arti dan Maksud dari Kalimat “Biggest Flex” ?

CampusBrainers pasti kenal dong sama aplikasi bernama TikTok? Salah satu aplikasi yang digemari anak muda jaman sekarang. Banyak banget tren yang sering jadi buah bibir, tapi ngga cuma tren aja loh, CampusBrainers. Sebuah kalimat juga bisa jadi ramai diperbincangkan, salah satunya sekarang yang lagi ramai adalah kalimat “biggest flex”.

Berasal dari kata yang biasa kita denger yaitu “flexing”, sebuah istilah yang digunkakan untuk orang-orang yang senang memamerkan sesuatu dengan cara yang membuat orang lain iri. “Flexing” sendiri biasanya emang dilakuin buat menunjukkan kalau orang tersebut spek dewa atau lebih dari orang lain. Tanpa kita sadari, banyak artis yang sering melakukan hal tersebut kayak flexing barang barang mahal, holiday ke tempat-tempat mewah dan lain sebagainya.

Tetapi, uniknya di TikTok, mereka menggunakan “biggest flex” bukan untuk memamerkan harta atau barang material loh, CampusBrainers! Soalnya, mereka memiliki anggapan bahwa sesuatu yang berharga itu bukan melulu soal harta.

Seperti contoh, semisal kamu jadi orang kepercayaan orang tua temen kamu, dimana kalau temen kamu ijin main sama kamu otomatis bakal dibolehin sama orang tuanya apalagi sampai larut malam, nah itu juga bisa buat orang lain iri loh CampusBrainers! Mengingat dijaman sekarang susah untuk membangun kepercayaan kepada orang lain, kan? Apalagi kalo punya pola tidur yang teratur walaupun dihantam segala kerjaan, itu bisa banget bikin iri orang lain!!


Nah, tren “biggest flex” ini ngajarin kita kalau sesuatu yang dapat dibanggakan itu bukan melulu soal harta dan menyadarkan kita kalau hubungan keluarga, kesehatan mental, hubungan dengan pasangan dan masih banyak lagi yang ternyata bisa disebut “biggest flex”!

Kalau CampusBrainers punya “biggest flex” apa? Coba dong komen dibawah versi biggest-flex kamu sendiri!~

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh merrymoonmary. Diberdayakan oleh Blogger.