Tradisi Sadranan : Open House Ala Jawa
CampusBrainers pasti udah ga asing lagi, dong, kalau negara kita, Indonesia ini banyak sekali tradisi dan kebudayaan di tiap-tiap daerah. Nah, kali ini kita bakal bicara soal salah satu tradisi kebudayaan Jawa yang nggak banyak orang tau.
Tradisi Nyadran atau Sadranan, merupakan tradisi yang dilakukan oleh orang Jawa yang biasanya dilaksanakan di bulan Sya'ban dalam kalender Hijriyah, atau bulan Ruwah pada kalender Jawa. Tradisi ini merupakan simbol ucapan rasa syukur terhadap Tuhan.
Acara ini biasanya diawali dengan mengunjungi makam atau ziarah ke makam leluhur. Setelahnya, masyarakat melanjutkan kegiatan dengan makan bersama dengan warga lainnya.
Khususnya bagi warga daerah Boyolali, Jawa Tengah, tradisi Nyadran ini acap kali lebih meriah dibandingkan lebaran. Bahkan warga perantauan juga merelakan waktunya untuk pulang kampung untuk ikut serta menyemarakkan tradisi ini.
CampusBrainers, tradisi Nyadran ini juga biasa disebut sebagai Open House-nya orang Jawa, loh. Keluarga serta tamu akan banyak yang hadir pada momen ini. Tak hanya itu, bahkan pendatang yang bukan keluarga juga dipersilahkan hadir untuk sekedar menyantap makanan yang telah disediakan. Seru sekali, bukan?
Biasanya, aneka menu makanan berat hingga makanan ringan seperti jajanan lokal hingga buah-buahan akan disajikan secara prasmanan untu para tamu. Menurut kepercayaan masyarakat setempat, semakin banyak tamu yang datang, maka rezeki yang diterima akan semakin banyak di tahun berikutnya.
Wah, seru dan menarik banget, kan, CampusBrainers? Kalau di tempatmu, ada tradisi serupa seperti Nyadran, nggak? Coba tulis di kolom komentar di bawah, ya!
Tidak ada komentar