Header Ads

Kenali Gangguan Psikologis Bernama Mental Block; Tanpa Sadar Sering Kita Alami

Holla CampusBrainers! Ngga akan ada habisnya kita berbagi informasi buat kamu dan kali ini kita bakal bahas yang berkaitan dengan kesehatan mental~ 


Rasa percaya diri itu emang penting banget, apalagi di era yang udah modern seperti sekarang ini, karena kita dituntut untuk menjadi seseorang yang berani dan juga kreatif. Tapi, pernah ngga sih kamu berada pada situasi seperti bingung harus bersikap, merasa insecure sehingga malas bertemu orang lain, lebih senang mengurung diri atau sulit meyakinkan diri sendiri dengan sesuatu yang udah kamu pilih? Hal-hal tersebut termasuk ciri-ciri seseorang yang terkena mental block dan bisa berakibat fatal kalau udah kelewatan. 

Mental block itu apa, sih? Mental block adalah kondisi psikologis dimana seseorang mengalami gangguan berupa hambatan pada otak sehingga terjadi penolakan untuk melakukan aktivitas tertentu. Seseorang dengan mental block bisa menjadi frustasi karena ia akan merasa terjebak dengan adanya rasa ketidak mampuan sehingga dapat menghambat segala macam aktivitas dan berujung menjadi tidak produktif.


Sejumlah pakar menggolongkan mental block kedalam 7 bentuk yang berbeda, yaitu; 
1. Self doubt, suatu bentuk keraguan terhadap diri sendiri.
2. Comparison, memiliki arti perbandingan, dimana seseorang gemar membandingkan dirinya dengan orang lain dan menjadikan kesuksesan orang lain sebagai ancaman.
3. Tunnel vision, sikap dimana seseorang terus menurus mengurung diri dan bersembunyi dari kenyataan.
4. Indecision, kondisi dimana seseorang merasa cemas atau was-was secara berlebihan.
5. Uncertainty, rasa ketidakmampuan seseorang dalam mengambil keputusan atau solusi.
6. Fixed mindset, dimana seseorang memiliki rasa percaya diri yang berlebih.
7. No limits, merasa paling bisa semuanya. 

CampusBrainers juga harus tau karena gangguan psikologis ini bisa terjadi secara tiba-tiba seperti sulit mengingat nama, kejadian atau informasi lainnya. Jadi, otak kita kayak ngefreeze gitu, wkwkw. Situasi yang paling sering kita alami dan dapat menyebabkan mental block adalah banyaknya keputusan yang harus diambil secara mendadak, rasa cemas yang berlebihan, lingkungan kerja yang toxic, terlalu perfeksionis dan pesimis, deadline numpuk, hingga kurang tidur. Duh, yang terakhir adalah persoalan yang sering banget kita alami. 


Eitss ngga perlu khawatir, suatu penyakit pasti ada obatnya. Yups ada beberapa cara mengatasi mental block diantaranya kamu harus pintar mengontrol diri seperti menjaga emosi, fokus pada diri kamu saat ini, mencari udara segar supaya fikiran kembali fresh serta yang paling penting adalah disaat kamu sadar kalau terkena mental block, kamu harus yakin dapat melawan gangguan tersebut. Semangat CampusBrainers!

Ingat ya CampusBrainers otak kita bukanlah mesin, kalau kamu merasa lelah dan terbebani dengan segudang pekerjaan, jangan berfikir dua kali untuk menghela nafas dan beristirahat sejenak. CampusBrainers juga ngga perlu membandingkan diri kamu secara berlebihan dengan orang lain, karena kesuksesan udah ada yang ngatur dan kita hanya perlu berusaha serta berdoa. 

2 komentar:

Gambar tema oleh merrymoonmary. Diberdayakan oleh Blogger.