KINEMA yang kedelapan
CampusBrainers udah hari Selasa lagi nih! saatnya kamu update berita kampus hari ini biar kamu ga kudet alias kurang update hihihi...
CampusBrainers tau nggak, kalau semalem UKM Kine Club UMS baru aja ngadain acara KINEMA #8 . KINEMA #8 merupakan acara KINEMA yang terlaksana delapan kali, Acara ini dimulai pada pukul enam sore di lapangan Psikologi kampus 2 UMS. KINEMA #8 telah terlaksana pada Senin, 23 Oktober 2023, KINEMA #8 juga memiliki judul yaitu Layar Derap Langkah, dari judul tersebut mereka ingin menunjukkan bagaimana mahasiswa menanggapi isu-isu melalui karya berupa audiovisual yakni film.
Keren banget ga sih acaranya, selain memiliki filosofi judul yang keren, KINEMA #8 juga memiliki tujuan untuk mengenalkan peran perfilman kepada mahasiswa yang ingin membuka wawasan dan menampung isu serta kersahan yang ada di masyarakat, menurut sudut pandang mahasiswa.
Nah itu tadi berita seputar kampus hari ini, tapi aku denger-denger bakal ada KINEMA #9 nih. kira-kira kapan ya? (DIFARIA)
Tidak ada komentar